TNI-Polres Jombang Bhakti Sosial Berikan Sembako Bagi Lansia di Ploso

0
565

TNI-Polres Jombang Bhakti Sosial Berikan Sembako Bagi Lansia di Ploso

Jombang, layang.co – Jajaran Gugus Pengendalian Pandemi Covid-19 yang terdiri atas Komandan Kodim 0814 Letkol Inf Triyono, Kapolres Jombang AKBP Boby Pa’ludin Tambunan, PJU Polres Jombang, Kapolsek Ploso AKP Sutikno beserta Formpimka Ploso, Jum’at (15/05/2020) melakukan Bhakti Sosial di Desa Pandanblole, Kecamatan Ploso.

Bhakti Sosial kemanusiaan dilakukan berkaitan dengan belum berakhirnya Pandemi Covid-19 di wilayah Kabupaten Jombang. Akibat pandemi Covid-19 aktivitas ekonomi masyarakat tidak maksimal karena pergerakan dibatasi, di rumah saja. Sehingga butuh bantuan secara ekonomi, agar kebutuhan makan-minum tetap bisa tercukupi.

Bentuk bhakti sosial yakni dengan penyerahan bingkisan sembako kepada  sasaran sejumlah warga di desa tersebut. Berisi beras, mie instan, minyak goreng dan sejumlah bahan pangan lainnya.

Mereka yang mendapat bingkisan yakni warga masyarakat dalam kondisi lanjut usia. Kondisi secara ekonomi warga yang menerima bingkisan cukup memprihatinkan. Bermukim pada rumah semi permanen berbahan kayu. Sedangkan kondisi fisik mereka relatif renta, sudah tidak mampu bekerja berat lebih keras.

Bingkisan diserahkan langsung oleh Kapolres, Dandim, Kapolsek, Camat Ploso Suwignyo, SE, MM.,  dan diikuti oleh jajaran PJU Polres Jombang dan anggota Forpimcam Ploso. Adapun data penerima Bhakti Sosial adalah Dhemi, 70 tahun alamat Dusun Blole Barat, Witin, 50 tahun alamat Dusun Blole Timur, Rejeb, 80 tahun alamat Dusun Blole Timur,  Sutrami, 70 tahun alamat Dusun Blole Timur.

Kapolres Jombang, AKBP Boby Pa’ludin Tambunan mengatakan penyerahan Sembako diperuntukan  bagi warga yang tidak mendapatkan Bantuan Sosial (Bansos) dari Pemerintah Pusat, Pemerintah Provinsi Jawa Timur maupun Bansos dari Pemerintah Kabupaten Jombang.

“Mohon maaf, kami tidak bisa memberikan lebih banyak. Akan tetapi, kami berharap  sembako ini bermanfaat dan dapat meringankan beban ekonomi bagi yang terdampak Covid-19,” papar Kapolres.

Secara terpisah melalui Kasub Baghumas Polres Jombang AKP Hariyono menambahkan setiap warga diminta menjaga kesehatan. Memperhatikan himbauan pemerintah atas protokol pandemi Covid-19. Diantaranya, mengenakan masker, menjaga jarak, mencuci tangan sesering mungkin.

“Disarankan oleh pimpinan, untuk mendukung kondisi lansia tetap sehat, dan terhindar dari Covid-19, diperbolehkan berjemur diri di bawah sinar matahari sekitar jam 10-an,” tambahnya. (dan)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here