
Bupati Janjikan Bonus Rp 30 Juta per Keping Emas, Ditargetkan Masuk 10 Besar di PORPROV 2022
Jombang, layang.co – Bupati Jombang menjanjikan bonus tali asih bagi atlet peraih medali yang turun diajang kejuaraan multi event PORPROV Jawa Timur VII tahun 2022 yang bakal berlangsung 25 Juni – 3 Juli, bertempat di Kabupaten Jember, Lumajang, Bondowoso dan Situbondo.
Dihadapan Anggota Forpimda yang hadir di Pendopo Kabupaten Jombang, Rabu (15/06/2022) dalam acara pelepasan dan pemberangkatan kontingen, Bupati Hj Mundjidah Wahab menyatakan akan memberikan bonus Rp 30 juta untuk medali emas, Rp 25 juta untuk medali perak dan Rp 20 juta untuk medali perunggu.
“Pemberian bonus ini sebagai motivasi atlet agar semangat berjuang meraih medali untuk Kabupaten Jombang. Kalau pada Porprov 2019 lalu masuk urutan ke 21, tahun 2022 ini Ketua Umum KONI menargetkan masuk urutan ke-15, maka saya sarankan bisa masuk urutan ke-10 besar, sehingga bonusnya dinaikkan dibanding pada Porprov 2019 lalu,” papar Bupati.
Janji Bupati disaksikan Anggota Forpimda yang hadir duduk sejajar dengan Bupati yakni Ketua DPRD Jombang Mas’ud Zuremi, Ketua Pengadilan, Ketua Kejaksaan, Kapolres, Dan Satradar 222, Komandan Kodim 0814. Hadir pula Sekdakab Jombang, Agus Purnomo, SH., M.Si, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Senen, S.Sos., M.Si, Kepala Disporapar Bambang Nurwijanto, Kepala Kantor BPJS Jombang.
Janji Bupati tersebut disambut tepuk tangan meriah oleh para atlet. Akan tetapi, Bupati belum menyebutkan tali asih yang bakal diberikan kepada pelatih. “Kita ada kesempatan melakukan R-APBD tahun 2022 ini,” ucap Bupati didengarkan Ketua DPRD Kabupaten Jombang Mas’ud Zuremi.
“Berjuanglah semaksimal mungkin, kami Pemerintah Daerah serta masyarakat Kabupaten Jombang senantiasa berdo’a kepada Kontingen Kabupaten Jombang dapat berprestasi, membawa medali dan membanggakan Kabupaten Jombang,” tuturnya.
Meskipun nilai bonus yang tidak besar, lanjut Bupati, namun hendaknya menjadi motivasi bagi atlet untuk terus berprestasi, tidak hanya di ajang Porprov saja melainkan juga di kejuaraan nasional. “
“Target kita harus lebih baik dari tahun sebelumnya, kita harus berada di peringkat 10 besar pada Porprov 2022 ini,” tandas Bupati.
Ketua Umum KONI Kabupaten Jombang Heru Ariwanto dalam laporannya menyampaikan tahun 2022 ini KONI Kabupaten Jombang mengirim 200 atlet dan 65 orang pelatih, mengikuti 37 cabor dari 46 cabor yang dilombakan, diikuti 18 orang tim monitoring/panitia.
“Kami sampaikan ucapan terimakasih atas perhatian Pemerintah Kabupaten Jombang yang telah menyiapkan bonus bagi atlet. Dan untuk bonus pelatih, sebagaimana yang disampaikan Pak Kadisporapar yang akan mengusahakan terkait bonus Pelatih,” katanya.
Catatan KONI Kabupaten Jombang terkait bonus tali asih tahun 2019 lalu untuk emas Rp 25 juta, untuk perak Rp 15 juta, untuk perunggu Rp 7,5 juta. Sedangkan tali asih bagi pelatih senilai 50 persen dari bunus yang diperoleh atlet. Bonus diberikan berdasarkan jumlah medali.
Rekam prestasi tahun 2019 lalu posisi Kabupaten Jombang berada di urutan 21 dari 38 Kab/Kota se Provinsi Jawa Timur, dengan koleksi medali 4 emas, 6 perak, 17 perunggu.
“Sekali lagi terimakasih dan mohon dukungan serta doa restu dari seluruh stakeholder Pemerintah Kabupaten Jombang, serta masyarakat Kabupaten Jombang, agar perjuangan para atlet hingga titik darah penghabisan membuahkan hasil prestasi yang membanggakan,” pungkas Ketua Umum KONI Kabupaten Jombang. (dan)