106 Lembaga Lingkup Disdikbud Jombang Bakal Peroleh Dana Hibah Rp 15,735 Milyar

- Penulis

Kamis, 20 Februari 2025 - 14:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Plh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang Wor Windari didampingi pejabat Dikbud menyampaikan penjelasan kepada Ketua lembaga tentang prosedural mekanisme dan pemanfaatan dana hibah lingkup Dikbud bersumber dari APBD Pemkab Jombang tahun anggaran 2025, di aula 2 Dikbud Jombang, Kamis (20/2/2025)

Plh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang Wor Windari didampingi pejabat Dikbud menyampaikan penjelasan kepada Ketua lembaga tentang prosedural mekanisme dan pemanfaatan dana hibah lingkup Dikbud bersumber dari APBD Pemkab Jombang tahun anggaran 2025, di aula 2 Dikbud Jombang, Kamis (20/2/2025)

106 Lembaga Lingkup Disdikbud Jombang Bakal Peroleh Dana Hibah Rp 15,735 Milyar

Jombang, layang.co – Sebanyak 106 lembaga dalam lingkup Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Jombang bakal menerima danah hibah APBD tahun 2025. Total sebanyak 15 milyar, 735 juta rupiah.

Penyaluran dana diharapkan bisa meningkatkan kualitas kelembagaan, baik untuk pembangunan fisik, perbaikan fasilitas, pembelanjaan peralatan maupun peningkatan SDM.

Ratusan lembaga penerima hibah tersebut telah ditetapkan dalam Surat Keputusan Bupati Jombang Nomor 100.3.3.2/90/415.10.1.3/2025 tertanggal 25 Februari 2025.

Atas dasar itu Plh Kepala Disdikbud Jombang Wor Windari mengumpulkan seluruh Ketua Lembaga penerima di Aula 2 Kantor Disdikbud Jombang, Kamis (20/2/2025).

“Pada kesempatan ini dilakukan sosialisasi serta penandatanganan naskah perjanjian hibah daerah (NPHD) tahun 2025, agar total senilai mencapai Rp 15 miliar 735 juta, bisa dipertanggungjawabkan secara administrasi dan fisik,” tandasnya.

Baca Juga:  Festival Quran se-Jawa Timur di GOR Jombang Diikuti 1.730 Santri, Pemenang akan Dapat Hadiah Uang dan Umroh

Wor Windari menekankan, anggaran berapapun yang diterima harus dipertanggungjawabkan.

“Saya tidak ingin ada masalah, sebab yang tanda tangan nanti saya dan jenengan,” tegasnya.

Ia pun mewanti-wanti jika ada lembaga penerima yang tidak melakukan kewajibannya dipastikan tidak bisa mendapatkan bantuan di periode selanjutnya.

Lembaga yang mendapatkan Pembangunan Gedung diatas 100.000.000 harus mendapatkan rekom dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Jombang, imbuhnya.

“Jika ada sesuatu yang tidak paham, jangan segan-segan bertanya ke Disdikbud Jombang. Ketepatan waktu dalam mengumpulkan Surat Pertanggungjawaban (SPj) harus benar-benar diperhatikan,” saran Wir Windari yang juga Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Jombang. (*dan)

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel layang.co untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

BGN Apresiasi Tinggi Capaian Jombang dalam Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis
Selamatkan Masyarakat dari Judol, Polres Jombang Gelar Nobar Film No More Bet
Dikbud Jombang Gelar POPKAB  9 Cabor untuk Level SMP Negeri dan Swasta
Dua Siswa SMAN 2 Jombang dan Siswa SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT Raih Medali Emas O2SN Tahun 2025
Bupati Jombang Pastikan Program MBG di SMPN 1 Sumobito Berlangsung Optima
Kreativitas Santri SMP Al Furqan MQ Tebuireng Dari Robotik sampai Batik Godong Dipuji Wabup Jombang Gus Salmanudin
Ini Konsep Green School SD Ar-Rahman di Dusun Geneng, yang Peletakan Batu Pertama Dilakukan Bupati Jombang  
Dewan Pendidikan Jombang 2025-2030 Dikukuhkan: Bersama Membangun Pendidikan Berdaya Saing

Berita Terkait

Selasa, 25 November 2025 - 21:28 WIB

BGN Apresiasi Tinggi Capaian Jombang dalam Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis

Kamis, 30 Oktober 2025 - 10:08 WIB

Selamatkan Masyarakat dari Judol, Polres Jombang Gelar Nobar Film No More Bet

Senin, 27 Oktober 2025 - 15:19 WIB

Dikbud Jombang Gelar POPKAB  9 Cabor untuk Level SMP Negeri dan Swasta

Senin, 13 Oktober 2025 - 14:32 WIB

Dua Siswa SMAN 2 Jombang dan Siswa SMA Darul Ulum 2 Unggulan BPPT Raih Medali Emas O2SN Tahun 2025

Jumat, 3 Oktober 2025 - 14:06 WIB

Bupati Jombang Pastikan Program MBG di SMPN 1 Sumobito Berlangsung Optima

Berita Terbaru